Sabtu, 21 September 2019

Bedah Materi Bank Sentral , Sistem Pembayaran , dan Alat Pembayaran (Tahap-tahap Uang ) Part 2 I My.Journey

Tahapan- tahapan Uang .

  1. Tahap Barter


Barter adalah penjualan dengan menukarkan barang untuk mendapatkan suatu barang.
       Syarat barter :

1. Orang yang ingin melakukan kegiatan barter harus mempunyai barang untuk di tukarkan .
2. Barang yang ditukarkan harus saling diperlukan oleh kedua belah pihak dalam waktu yang sama.
3. Barang yang ditukarkan harus sama nilainya.

         2. Tahap Uang Barang.

myjourneyyyyyyy.blogspot.com


Tahap uang barang adalah tahap dimana pertukaran dilakukan dengan benda-benda tertentu.

                   Syarat uang barang :
  • Diterima secara umum , disukai , dan dibutuhkan.
  • Memiliki nilai tinggi.
  • Jumlahnya terbatas.
  • Setiap saat harus dipertukarkan.
       3. Tahap uang.

myjourneyyyyyyy.blogspot.com

Uang logam serasa cocok untuk menukarkan barang karena memiliki semua syarat dalam alat pertukaran namun memiliki beberapa kelemahan diantaranya:
  • Membutuhkan tempat penyimpanan yang besar.
  • Sulit dibawa dalam jumlah banyak karena berat.
  • Ketersediaan emas dan perak terbatas.
  • Sulit menambah jumlahnya.
        Seiring berjalannya waktu uang logam dianggap kurang efektif , karena itu orang-orang menggunakan kertas bukti penyimpanan emas dan perak dari lembaga terkait untuk pembayaran . Lama kelamaan yang beredar di masyarakat adalah kertas tanda bukti penyimpanan emas dan perak tersebut.  Dalam peredarannya uang kertas didampingi oleh uang logam dan berlaku sampai sekarang.


Keterangan : Alasan umum yang mendorong pergantian alat pembayaran adalah karena alat pembayaran tersebut dirasa memiliki berbagai kesulitan , dan kurang efektif.

Baca juga :

Bedah Materi Bank Sentral , Sistem Pembayaran , dan Alat Pembayaran ( Sistem Pembayaran ) Part 1-My.Journey

Bedah Materi Bank Sentral , Sistem Pembayaran , dan Alat Pembayaran (Tahap-tahap Uang) Part 2 - My.Journey 

Bedah Materi Bank Sentral , Sistem Pembayaran , dan Alat Pembayaran (Bank Sentral Indonesia) Part 3 - My.Journey